Ketapang Fair 2024, Desa Bangun Rejo Tampilkan Aneka Snack Hasil Pertanian

Nagari / Desa20 Dilihat

Tintarakyat – Lampung Selatan

Menjadi bagian dari Ketapang Fair 2024, Desa Bangun Rejo Kecamatan ketapang Kabupaten Lampung Selatan menyuguhkan produk unggulan Usaha Mikro Kecil dan Menengah ( UMKM ) dari hasil pertanian.

Jenis UMKM Desa Bangun Rejo yang di tampilkan antara lain :

1. Snack Tusuk Gigi

2.Snack Pangsit

3. Kripik Krenyes

4. Kerupuk Seblak dan aneka cemilan lainnya

20240802 111603 Xo9Vs7Mh2Y
Ragam Snack Umkm Desa Bangun Rejo

Selain itu, beberapa hasil lainnya seperti puding daun kelor juga di suguhkan bahkan saat bupati Lampung selatan meninjau sempat mencicipi sekaligus mempromosikan melalui video staf pemkab lamsel yang turut serta mengikuti agenda bupati Nanang Ermanto usai pembukaan Ketapang fair 2024 di lapangan desa Sido Asih pada 1 Agustus 2024.

Kepala Desa Bangun Rejo Rohgianto kepada jurnalis mengatakan

“Pada momen semarak Ketapang Fair 2024 ini, desa kita menampilkan UMKM dari hasil pertanian, karna masyarakat kita umumnya petani, harapannya UMKM desa kita dapat terus tumbuh sehingga roda perekonomian masyarakat bisa maju”. Harap Kades Rohgianto. Sabtu (01/08/2024)

Pemerintah Desa Bangun Rejo yang saat ini di nahkodai Kepala Desa Rohgianto dan di dukung penuh jajaran nya yang solid, terus bergerak maju dalam segala bidang dengan program program yang pro rakyat.

Diantara nya adalah :

1.Program bantuan rumah tidak layak huni yang telah berjalan secara bergulir

2. K3 Ketahanan pangan ( Kebun, Kandang, Kolam) yang kaitannya untuk meningkatkan gizi dalam pengentasan Stunting sesuai program pemerintah kabupaten Lampung selatan di bawah komando Bupati Nanang Ermanto. (adi)

 

Komentar