Pemerintah Kabupaten Sampang Adakan Operasi Pasar Untuk Menjaga Stabilnya Harga Beras

0 46

Sampang,madura.tintarakyat.com – Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan menggandeng Perum. Bulog menggelar Operasi Pasar Murah di depan Pendopo Trunojoyo Sampang, Selasa 07 Februari 2023.

Bupati Sampang H. Slamet Junaidi mengatakan hal itu guna mengendalikan harga bahan pokok di pasaran sekaligus bisa menstabilisasi harga beras di Sampang.

” Hal ini tentunya atas rekomendasi dari Gubernur Jawa timur, makanya kemarin kita berkoordinasi dengan Bulog untuk mendapatkan suatu Kouta untuk melakukan operasi pasar ini,” tuturnya.

Bupati Sampang menambahkan dengan adanya operasi pasar ini diharapkan bisa bermanfaat kepada masyarakat Kabupaten Sampang. Pihaknya mengaku Kabupaten Sampang akan mendapatkan jatah 15 ton Beras dari Perum Bulog.

“Insyaallah akan kita distribusikan 3 hari atau 5 hari kedepan, mudah mudahan ini bisa membantu masyarakat,” Tambahnya.

Dra. Suhartini Kaptiati, Kepala Diskoperindag Sampang menyampaikan bahwa gelaran Operasi Pasar Murah ini untuk membantu masyarakat Sampang dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari saat harga sembako mengalami kenaikan terlebih saat seperti sekarang ini.

” Intinya Ingin membantu masyarakat, sementara sekarang 1 ton dan perpaketnya 5 kg di jual dengan harga Rp. 9.000 per kg,” tutur Suhartini.

Ia mengatakan pihaknya menjual beras dengan harga yang lebih murah di pasaran yakni Rp. 9.000 per kilo.

Penulis : D. Fitri , red.

Slider Ads

20220426_150049
IMG-20231026-WA0031
IMG-20231026-WA0032
20220426_150049 IMG-20231026-WA0031 IMG-20231026-WA0032

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More