Jalan Pemda Baru Dibangun Terancam Putus di Desa Rao-Rao Dolok

0 73

Madina, Tintarakyat.Com – Jalan pemerintah daerah (PEMDA) dengan lebar empat meter yang menelusuri pinggiran sungai Tambangan yang baru selesai diabngun empat bulan yang lewat kini sudah mengalami keretakan sampai ke badan jalan, kurang lebih sepanjang 20 meter sebab dugaan warga yang melintas penyebabnya di dasar atau pondasi ketika pembangunan tidak adanya pembuatan dek penahan baronjong atau cor dek penahan di pinggiran sungai.

Keretakan yang sudah ke badan jalan tersebut sudah lama terjadi namun tidak ada perhatian dan perawatan oleh pemerintah mandailing natal. Panjaringan Padahal jalan ini jalan satu-satunya penghubung tiga desa yakni desa Rao-rao Dolok, Rao-rao Lombang dan Rao-rao Panjaringan.

ALI IMRAN salah satu warga masyarakat rao rao dolok ketika di wawancarai media Tintarakyat.Com dan juga Polhukrim di lokasi mengkhawatirkan kalo sampe jalan ini tidak secepatnya di perbaiki air sungai akan terus mengikis hingga jalan terputus total” dan kejadian ini sudah beberapa bulan yang lewat terjadi.

Kami masyarakat sudah mela porkan kerusakan jalan rao-rao dolok ini ke dinas PU-PR namun tidak ada perhatian dari pemerintah terkhususnya dinas PU bidang binamarga kenyataannya belum ada perbaikan sampai sekarang tutur ali imran.

Hal senada juga disampaikan SAIPUL selaku kepala desa rao rao lombang jalan penghubung desa ini apabila dibiyarkan akan semakin parah dan akan mengakibatkan jalan penghubung tiga desa akan putus total dan akan berdampak ke perekonomian warga yang terisolir nantinya klo tidak secepatnya diperbaiki. 

“sepertinya penunjukan dan pelaksana pekerjaannya tidak tepat sasaran, menurut penilaian saya sebagai orang yang awam di bangunan, mengapa demikian?? Sebab pinggiran sungai yang sangat sangat dekat dengan jalan seharusnya dibikin kawat baronjong penahan, “ini malah dibuat timbunan tanah yang labil dan mudah longsor!”, apakah sebelum pembangunan jalan tidak ada peran konsultannya? atau dugaanku hanya sebatas nama saja??.

Saipul selaku kepala desa rao rao lombang berharap kepada pihak pemerintah kabupaten mandailing natal agar memperhatikan jalan yang baru kurang lebih 4 bulan selesai pengerjaannya dan meminta kepada PU bina marga agar memungsikan dana perawatan jalannya. sambil mengakhiri pembicaraannya “ini tidak terlepas akibat dari kurang nya pengawasan pemerintahan nya “. (Azn) 

Slider Ads

20220426_150049
IMG-20231026-WA0031
IMG-20231026-WA0032
20220426_150049 IMG-20231026-WA0031 IMG-20231026-WA0032

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More