HUT Korem 043/Gatam Ke-77, Sinergitas TNI Bersama Damkar Lamsel Distribusikan Air Bersih Ke Masyarakat

Lampung, TNI / Polri306 Dilihat

Tintarakyat-Lampung Selatan

Dalam rangka HUT Ke 77 KOREM 043/ Garuda Hitam dengan Kodim 0421/LS bersama Koramil 03 Penengahan dan Dinas Damkar Lampung Selatan membantu masyarakat memberikan dukungan air bersih di musim kemarau.

Kegiatan pendistribusian air bersih di laksanakan di dua tempat Dusun 6 Desa Gayam Kecamatan Penengahan Lampung Selatan, langsung mendistribusikan 5000 liter air bersih ke masyarakat sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kondisi saat ini, di mana masyarakat sangat membutuhkan air bersih. Rabu (4/9/2024)

Hadir Dalam kegiatan Pendistribusian air bersih tersebut, Lettu Arm Darwin Lubis Danramil 421-03/PNH, Anggota koramil 421-03 /PNH, Amat rizal, Kadus 6, Masyarakat dusun 6 Desa Gayam, Anggota Damkar kabupaten Lampung Selatan.

Kegiatan ini menunjukkan kuatnya sinergitas antara TNI, dan Dinas Damkar Lampung Selatan dalam menghadapi tantangan musim kemarau, serta membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak kekeringan di wilayah Lampung Selatan.

Dandim 0421/LS, Letkol Inf Esnan Haryadi, juga menekankan pentingnya sinergitas antara TNI, dan Dinas Damkar dalam memberikan solusi bagi masyarakat yang kesulitan mendapatkan air bersih akibat musim kemarau yang berkepanjangan.

“Ini adalah bentuk sinergitas kita bersama dari TNI, dan Dinas Damkar Kita turun ke lapangan untuk memberikan solusi atas kesulitan yang dihadapi masyarakat saat ini, terutama dalam mendapatkan air bersih,” ujar Dandim Esnan.

Kegiatan ini menunjukkan kuatnya sinergitas antara TNI, dan Pemkab, Damkar dalam menghadapi tantangan musim kemarau, serta membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak kekeringan di wilayah Lampung Selatan.

Salah satu warga desa gayam ibu masnawati dengan adanya bantuan air bersih ini, ” Saya ucapkan banyak terima kasih kepada bapak Dandim semoga air bersih yang kami terima bisa bermanfaat dan dapat di gunakan untuk kebutuhan sehari-hari,” ucap ibu masnawati.(*)

Komentar