H-5 Lebaran, Pemdes Ketapang Salurkan BLT-DD Tahap 1 Tahun 2024 

Nagari / Desa95 Dilihat

Tintarakyat – Lampung Selatan 

Pemerintah Desa Ketapang Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) Tahap 1 Tahun 2024 periode triwulan ( Januari Februari Maret) sebesar Rp.900 Ribu Rupiah kepada 16 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) Desa Ketapang. Jum’at (05/04/2024)

Penyaluran BLT-DD dilakukan langsung oleh Kepala Desa Ketapang Hamsin dengan di hadiri dan dampingi Suwardi Wijaya ( Kasi Pemerintah Kecamatan Ketapang) mewakili Camat Kerapang Rendy Eko Supriyanto. Hadir juga Kasi Trantib Kecamatan Ketapang,  Pendamping Desa, Babinsa Koramil 421/pnh, dan 16 KPM. Acara berlangsung di Balai Desa setempat. Jum’at (05/04/2024).

Kepala Desa Ketapang Hamsin dalam sambutan singkatnya menyampaikan kepada warga Penerima BLT-DD harus banyak bersyukur, karna menurut nya tidak semua warga Ketapang menerima bantuan BLT DD, karna telah melalui seleksi sesuai aturan pemerintah.

“ Mudah mudahan bantuan ini bisa untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok, manfaatkan sebaik baiknya apalagi di situasi menjelang hari raya. Bapak ibuk harus bersyukur dan berterimakasih dengan pemerintah“. Ucap Kades Hamsin

Senada dengan itu, Kasi Pemerintah Kecamatan Ketapang Suwardi Wijaya mewakili Camat Kerapang Rendy Eko Supriyanto menyampaikan bahwa kuota tahun 2023 tidak sama dengan kuota tahun 2024.

Ia juga berharap KPM dapat membeli kebutuhan utama menjelang lebaran Idul Fitri 1445 H.

“ Maka dari itu kita berterima kasih dengan pemerintah Kabupaten Lampung Selatan di bawah Kepemimpinan bapak Nanang Ermanto yang telah memperhatikan masyarakat nya di Kabupaten Lampung Selatan dan telah di upayakan oleh pak Kades dan aparatur desa nya.

Harapan saya pergunakanlah bantuan ini sebaik mungkin sesuai kebutuhan utama“. Harapnya.

Sementara Pendamping Desa Ahmad Efendi juga menuturkan Pembagian BLT-DD itu merupakan yang pertama di tahun 2024 yang cair sekaligus triwulan ( Januari Februari Maret) sebesar 300 ribu perbulan dengan total 900 ribu yang diterima per KPM. (4d1)

 

Komentar