Tintarakyat.com. Lampung Selatan
Kesibukan Personil Dinas Perhubungan ( Dishub ) Kabupaten Lampung Selatan khususnya bidang Lalulintas dalam mengatur arus lalulintas di sekitar lokasi Bundaran Tugu Pancasila Kalianda tampak terlihat, semenjak lokasi tersebut di Buka dan diresmikan Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto beberapa bulan yang lalu.
Di bangun nya Bundaran Air Mancur Tugu Pancasila oleh Pemkab Lamsel selain untuk mempercantik Wajah Kota Kalianda sebagai Kota di Pintu Gerbang Sumatera -Jawa, juga menjadi ajang hiburan dan kreasi bagi musisi dan talenta muda untuk mengembangkan bakat seninya, yang juga di harapkan mendorong tumbuhnya perekonomian masyarakat setempat.
Setiap malam Minggu anak anak muda dan masyarakat memadati tempat itu untuk menyaksikan pertunjukan seni budayanya yang tampil setiap minggunya.
Dengan demikian, kehadiran Personil Bidang Lalulintas Dishub Lamsel menjadi garda terdepan melayani masyarakat dalam mengatur arus kendaraan di sekitar lokasi yang berdekatan dengan Jalan Nasional Trans Sumatera menjadi Lancar Aman dan terkendali.
Nurrohman selaku staf Lalu lintas mewakili Kepala Bidang Lalulintas (Kabid Lalin) Kabupaten Lampung Selatan Agus Kurniawan,ST saat di wawancarai Tim Ikatan Wartawan Online Indonesia ( IWO-I ) Kabupaten Lampung Selatan di lokasi tersebut mengatakan, bahwa rutinitas keseharian tim Dishub Lamsel bidang Lalulintas menjadi ujung tombak dalam segala kegiatan kedinasan Pemkab Lampung Selatan, selain mengatur lalulintas melayani masyarakat khususnya anak anak sekolah saat pagi hari di beberapa titik ruas jalan ataupun di beberapa titik perempatan.
”Seperti kita ketahui bersama bahwa setiap malam Minggu di Bundaran Air Mancur Tugu Pancasila Kalianda menjadi kreatifitas anak muda dalam menyalurkan dan mengembangkan talentanya dalam seni musik dengan performa terbaiknya, maka sebelumnya perlu kita buat rekayasa lalu lintas dan pengamanan dan pengaturan lalu lintas demi kenyamanan baik pengguna jalan dan masyarakat yang hadir menonton”.
Ujar Nurrohman mewakili Kepala Bidang Lalu lintas (Kabid Lalin) Kabupaten Lampung Selatan Agus Kurniawan,ST. Sabtu Malam Minggu (12/08/2023) pukul 09.00 wib
Petugas Senior bidang lalin Dishub Lamsel itu melanjutkan, ” Kegiatan pengamanan PAM tim Dishub kususnya bidang Lalulintas saat ini menjadi kegiatan rutin malam minggu demi mendukung apa yang telah di programkan Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, disamping kegiatan kegiatan pemkab Lampung Selatan lainnya yang wajib di kawal kususnya pengaturan arus lalulintasnya”. Pungkas Nurrohman. (Tim IWO-I Lamsel)
Komentar